Day 1 - KKN Tematik ITB at Desa Cihurip Garut

Anak-anak si sungai
Kurang lebih jam 8 pagi tadi, 4 buah mobil elf berangkat berengan ke lokasi tujuan KKN Tematik ITB. Tepatnya di RT 01 dan RT 02 Desa Cihurip. Tiap mobil berisi 12-16 orang tiap temanya. Kali ini adalah kloter yang ketiga, ada 4 tema yaitu PLTMH, infrastruktur, koperasi (pemasaran), dan bahan mentah (perikanan).

Saya tergabung pada kelompok bahan mentah bersama ke-11 teman yang lain. Nah, yang menyenangkan dari KKNT kali ini yang membuat saya makin semangat adalah saya berangkat 1kloter barengan sama temen-temen d'cupiz. Kebetulan anak Teknik Telekomunikasi 2010 yang ikut KKNT memang cuma kami berenam (d'cupiz kecuali dessy :p). Saya sekelompok sama #RR @primaadiw dan @putuadhika27 di bahan mentah, kami ngurusin ternak lele gitu deh :3 hihihi... Sedangkan @ojankribz di kelompok PLTMH dan @anagalih di Koperasi.

Setelah perjalanan selama hampir 5jam -dengan jalan bebatuan yang sangat terjal melebihi jalan kalo ke desa rumah simbah saya di Wonogiri- samapai-sampai ban mobil kami sempat pecah kena batu, sampailah kami ke desa yang dituju. Eits tapi ternyata turun dari mobil kita belum sampai ke desa yang dimaksud. Kami masih harus menempuh perjalanan kaki selama hampir setengah jam untuk sampai ke tujuan. Fyuh (˘̩̩̩˘̩ƪ)
Tapi perjalanan jauh kami tak sia-sia kawan! Desanya asri banget, air mengalir dimana-mana unlimited, sawah terbentang luas, langit cerah, udara segar, hmmm... pokoknya enak deh, jadi kangen desa rumah simbah (˘̩̩̩⌣˘̩̩̩ ). Disini saya tinggal sama #RR di rumah PINK milik Pak Dadang dan The Opi barengan dua anaknya yang ngegemesin banget :3 Farhan (sekitar 1tahun) dan Rahman (sekitar 5tahun). And lucky us, kamar mandinya udah tertutup ‎​\(´▽`)/‎​​

Trus barusan kami baru balik dari sungai yang oke banget, kami kesana bareng anak-anak yang begitu sampe sungai langsung nyebur dengan riangnya tanpa dosa, termasuk si Rahman. Dan sekarang, saya lagi ngetik ini sambil dengerin anak-anak nyanyi lagu Assalamualaikum (lagu supporteran HME) mereka diajarin sama temen-temen PLTMH kloter2 yang emang kebetulan kebanyakan anak HME. Lucu-lucu banget :D
Awal yang bagus di hari pertama. Semoga besok makin menyenangkan dan produktif!


Cihurip, 09 Juli 2012.


Hesti Nuraini
18110030
Teknik Telekomunikasi 2010
Institut Teknologi Bandung

Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

This entry was posted on July 09, 2012 and is filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response.

Leave a Reply