Widyakelana Company Visit 2012

Setelah tahun lalu sukses dengan acara Widyakelana Company Visit 2011, tahun ini Widyakelana Paguyuban Mahasiswa Solo di ITB ngadain Widyakelana Company Visit 2012. Kali ini Company yang kita kunjungi adalah PT. Amerta Indah Otsuka (Pocari Sweat) dan PT. Yakult Indonesia Persada. Jadi hari itu, Rabu, 23 Mei 2012 kami (+-60 orang) pergi ke Sukabumi tempat kedua perusahaan itu berada. Kebetulan dua perusahaan tersebut lokasinya berdekatan.



Karena jadwal kunjungan kita adalah siang hari, jadi kita piknik dulu nih paginya ke Pantai Pelabuhan Ratu ngeliat sunrise hahaha... Emang sih menurutku yang jadi salah satu daya tarik dari acara Comvis ini adalah wisatanya. Yah... walaupun wisata tahun ini ga se-asik tahun lalu sih sebenernya (yaiyalah... tahun lalu ke Dufan gitu) tapi lumayan asik  lah disana mainan air ngelepas penat abis badai ujian yang bertubi-tubi.



Jam 08.00 udah puas main air,kita beres-beres ganti baju yang rapi, pake sepatu buat meluncur ke perusahaan pertama. Jam 11 kita mampir makan siang dulu nih di salah satu rumah makan yang *ehem* lumayan luas tempatnya dan *ehem* lumayan banyak makanannya hahaha sudahlah...

Pukul 12.30, kita sampai di PT. Amerta Indah Otsuka produsen Pocari Sweat. Disana kita disamput dengan sangat baik (baca: dikasih pocari sweat dingin dan gratis yang keluar dari mesin otomatis yang kayak di luar negri dan belum pernah kita liat di Indonesia) trus kita masuk ke semacam ruang pertemuan gitu dengan diiringi lagu Heavy Rotation yang sudah tidak asing lagi di telinga kita sebagai lagu iklan Pocari Sweat dengan video iklannya yang langsung bikin cowo-cowonya semangat hahaha... Disana kita dijelasin tentang asal muasal dibikinnya si minuman ini di Jepang. Terus dijelasin tentang profil perusahaan dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang berlangsung sangat seru (terutama buat anak Teknik Kimia, Farmasi, Mikrobiologi dan ilmu sekitarnya). Kemudian kita lanjut melihat proses produksinya mulai dari mixing bahan baku, filling ke dalam kemasan, hingga packagingnya. Semuanya pake mesin otomatis nan canggih yang bikin kita cuma bisa berkomentar “ohhhhhhh gitu to caranya...” dengan beberapa komentar lain seperti “wah... apik ya...”, “weh... kok isoh ngono toh?”, “ckckck...”, dan sebagainya. Dan pulangnya masing-masing dikasih goody bag yang isinya 4 botol Pocari Sweat dan SoyJoy. Acara disana kemudian diakhiri dengan sesi foto-foto  seperti biasa.



Pukul 15.00 perjaanan dilanjutkan ke PT. Yakult Indonesia Persada yang jaraknya tak lebih dari 5km. Sambutan yang kami terima tak kalah dingin (Yakult-nya maksudnya). Hampir sama, kita masuk ke ruangan, dikasih presentasi profil perusahaan, tanya jawab, dan akhirnya keliling liat proses produksi secara langsung. Bedanya setelah balik ke ruangan lagi, kita dikasih sekotak snack dan 2 botol Yakult minuman kesukaanku dari kecil. Trus pas pulang kita dikasih kenang-kenangan tempat minum yang bentuknya kayak botol Yakult tapi ukurannya gede banget. Uuuuuuuuuuu senangnyaaaaaaaa :D trus foto-foto deh.



Oke itu dia sedikit cerita tentang Widyakelana Company Visit tahun ini. Semoga tahun depan ada ComVis lagi dengan perusahaan dan tempat wisata yang lebih meyenangkan lagi untuk Widyakelana yang lebih baik! 

Bandung, 30 Juni 2012
Hesti Nuraini

This entry was posted on May 30, 2012 and is filed under ,. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. You can leave a response.

Leave a Reply